Jumat, 10 Desember 2010

10 Resep "Tombo Ati"

  1. Kekhawatiran adalah musuh utama pengambilan keputusan yang baik. Kekhawatiran, seperti kursi goyang. Dia akan membuat anda terus bergerak namun tidak membawa Anda kemana pun.
  2. Malas itu bukan karena tidak berbuat apa-apa tetapi karena merasa bebas untuk tidak berbuat apa-apa.
  3. Apa yang nampak sebagai tidak mungkin seringkali hanya karena belum dicoba.
  4. Kegagalan, kesedihan, kesengsaraan dan kekalahan adalah batu asah yang paling baik untuk menajamkan hati nurani.
  5. Semua kemenangan, keberhasilan ataupun kesuksesan berasal dari berani memulai.
  6. Lebih banyak orang hanya ingin bertemu dengan orang yang tepat ketimbang berusaha menjadi orang yang tepat.
  7. Kebahagiaan akan datang jika kita berhenti mengeluh pada kesulitan yang kita alami dan bersyukur karena kesulitan yang tidak menimpa kita.
  8. Banyak orang berusaha memperbaiki orang lain tetapi lupa memperbaiki dirinya sendiri.
  9. Belajar adalah mengubah pengetahuan dan pengalaman menjadi kearifan dan kasih sayang, untuk menjadi dewasa.
  10. Kita tidak hancur apabila kita kalah. Kita hancur apabila kita berhenti berusaha.

0 komentar:

Posting Komentar